Penyerang Persebaya U-18 Jossa Andika Dwi Pratama (kiri) berusaha melewati kawalan Kennedy Raga Setya Suprapto gelandang Bali United U-18 pada laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pagi tadi. Persebaya U-18 memetik kemenangan 2-1 atas Bali United U-18 pada lanjutan Elite Pro Academy U-18 Grup C Seri 2. (Persebaya)

Persebaya U-18 pertegas posisi sebagai pimpinan klasemen Elite Pro Academy U-18 Grup C Seri 2 dengan kemenangan beruntun di tiga laga. Sukses itu ditunjukkan Persebaya U-18 usai mengalahkan tuan rumah Bali United U-18 dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pagi tadi.

Sejak awal babak pemain Bajol Ijo Cilik berhasil melakukan tekanan ke gawang Bali United U-18. Persebaya U-18 bertekad memberi kekalahan perdana untuk Bali United U-18. Usaha Persebaya U-18 akhirnya berbuah hasil pada menit-10.

Persebaya U-18 berhasil unggul terlebih dahulu dari tuan rumah setelah Jossa Andika Dwi Pratama mencetak gol ke gawang Bali United U-18 yang dikawal I Gusti Putu Winantarayasa. Tetapi pada menit ke-36, Bali United menyamakan skor setelah sepakan Kadek Yoga Prasetya tak bisa dihentikan kiper Persebaya U-18 M. Fajar Ali Syahbana.

Kembali dari kamar ganti, jual beli serangan disajikan kedua tim. Namun, Persebaya U-18 memperoleh hadiah penalti menit ke-64. Berawal dari pelanggaran I Gusti Putu Winantarayasa kepada pemain Persebaya U-18 di kotak terlarang.

Wasit Yanuar Dhuma langsung menunjuk titik putih. Dicky Kurniawan Arifin yang menjalankan tugasnya sebagai algojo tak menyia-nyiakan peluang tersebut. Pemain terbaik Piala Soeratin tahun lalu itu membawa Persebaya U-18 memimpin pada menit ke-66. Hingga laga usai skor 2-1 untuk keunggulan Persebaya U-18 tidak berubah.

Persebaya U-18 di bawah asuhan Lulut Kistono pun tak tergoyahkan di pucuk klasemen dengan 19 poin dari delapan pertandingan. Mereka unggul empat angka dari Bali United U-18 yang menguntit di peringkat kedua. (*)

Populer

Satu Poin dari Jakarta, Tekad Tiga Angka Lawan Madura
Bawa Pulang Satu Poin Dari GBK
Penyelamatan Nando Bikin Skor Imbang
Guru Sepakbola Bedah Otak
Poles Taktikal Jelang Lawan Persija, Bersiap Sprint di 7 Game Terakhir
Selamat Berlibur, Persebaya Kembali Berlatih 3 April