Selebrasi gol Irfan Jaya yang sukses mengunci kemenangan Persebaya atas Arema dalam babak semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Soepriadi, Blitar. Persebaya akan menghadapi Persija di babak final pertandingan dua tim perserikatan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo esok hari (Persebaya)

Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan memastikan perhelatan final Piala Gubernur Jatim 2020 dihelat sesuai jadwal besok sore (20/2). Stadion Gelora Delta Sidoarjo bakal menjadi venue bagi Persebaya yang menghadapi Persija Jakarta. 

Semula, Asprov PSSI Jatim menunjuk Stadion Gelora Bung Tomo sebagai venue final melalui surat bernomor 098/B/PSSI-Jatim/II/2020 tertanggal 16 Februari kemarin. Namun, Pemkot Surabaya tidak memberikan izin karena ada perbaikan lapangan.

Alhasil, dari rapat koordinasi pengamanan di Ruang Bromo Polda Jatim pagi tadi, diputuskan venue dipindah ke Sidoarjo. Bahkan Luki sudah menghimbau kepada jajarannya dan kepada semua pihak untuk menyiapkan fasilitas nonton bareng (nobar). Sehingga tidak harus berjubel untuk menonton di stadion yang dibangun jelang PON XV/2000 tersebut. 

”Polda Jatim dan instansi terkait memaksimalkan masing-masing anggota untuk melakukan pengamanan agar pertandingan berjalan dengan aman, lancar, kondusif dan tertib. Juga untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang menyaksikan secara langsung jalannya pertandingan,” jelas Luki usai rapat koordinasi.

Selain dihadiri oleh pejabat Polda Jatim, hadir juga Kasat Pol PP Provinsi Jatim, As Ops Kodam V/Brawijaya, As Ops Marinir, serta jajaran Asosiasi Provinsi PSSI Jatim selaku panitia pelaksana. 

Untuk penjualan tiket, Asprov PSSI Jatim selaku panpel akan melakukan penjualan on the spot mulai besok pagi pukul 08.00 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Sejumlah tiket juga akan didistribusikan melalui koordinator tribun. Mulai Tribun Kidul, Tribun Utara, Tribun Timur, dan Tribun Jhoner Gate 21. Tiket ekonomi (fans) akan jual seharga Rp 50.000, dan utama (super fans) Rp 150.000.

 ”Mengingat kapasitas stadion terbatas (hanya 25.000 penonton) maka kami imbau supaya tidak memaksakan masuk bagi penonton yang tidak memegang tiket. Silakan menyaksikan dari layar lebar demi ketertiban dan kelancaran pertandingan,” terang Sekretaris Asprov PSSI Jatim Amir Burhanuddin. (*)

 

 

Populer

Persebaya Bertekad Amankan Kemenangan Lawan Malut United
Persebaya Luncurkan Jersey Keempat
Tumbas-Dimov Tak Sabar Jalani Debut di Hadapan Ribuan Bonek
Ardi Idrus Siap Tampil Lawan Malut United
Lolos Delapan Besar EPA, Persebaya U-16 dan U-20 Siap Maksimalkan Kesempatan
Kalah, Terlalu Berat Kejar Tiga Gol