Pemain Persebaya melakukan jogging sebelum memulai latihan Jumat (22/10) sore. (Persebaya)

Persebaya Langsung Fokus Persija

Pertandingan melawan Persela masih menyisakan kontroversi. Namun Aji Santoso tidak ingin berlarut-larut dalam situasi tersebut. Ia meminta anak asuhnya untuk mengalihkan fokusnya ke laga selanjutnya.

"Kita sudah mendesak komisi wasit untuk mengevaluasi dan mengumumkan sanksi. Selanjutnya bola di tangan mereka. Sekarang kita fokus pertandingan saja," ungkap Aji.

Pemilik lisensi kepelatihan AFC A Pro tersebut langsung menggeber persiapan untuk lawan Persija, Selasa (26/10) nanti. Jumat (22/10) sore Bajol Ijo menggelar latihan di Maguwoharjo Football Park. Mereka yang bermain 90 menit diberikan menu latihan recovery.

Sementara yang masuk di babak kedua dan yang lainnya menjalani rangkaian latihan taktikal. Selama 90 menit Rendi Irwan dkk digembleng ball possession dan penyelesaian akhir.

Latihan ini hasil dari evaluasi pertandingan lawan Persela. Aji Santoso ingin pemainnya dapat lebih memanfaatkan setiap peluang untuk menjadi gol.

"Terlepas dari kontroversi kemarin, sebenarnya anak-anak sudah tampil bagus. kita tidak ada masalah dalam membongkar pertahanan lawan. Cuman memang ada beberapa peluang emas yang kita gagal menjadikannya gol," beber pria 51 tahun tersebut.

Sementara itu, sektor pertahanan kembali mendapatkan cobaan. Arif Satria yang keluar di babak kedua mengalami cedera. Kali ini bukan lagi tumitnya yang bermasalah. Namun bagian pangkal pahanya yang mengalami gangguan kala melakukan pemanasan sebelum pertandingan melawan Persela.

Kemungkinan turun di laga selanjutnya juga masih belum ditentukan. Karena Arif harus menjalani observasi untuk beberapa hari ke depan. Praktis pemain bek tengah Persebaya hanya menyisakan Alie Sesay dan Syaifuddin.

"Arif ada masalah waktu pemanasan. Ya harusnya itu tidak terjadi karena kan tidak ada benturan dan sebagainya," beber Aji.

"Kita lihat sampai pertandingan nanti gimana kondisinya. Kalau hari ini sih sudah ikut jogging tapi lanjut terapi dengan fisioterapis," tandasnya. (*)

 

BERITA LAINNYA