Alwi Slamat telah bergabung kembali dengan tim setelah pulang kampung merayakan tahun baru. (Persebaya)

Persebaya meningkatkan intensitas latihan jelang bergulirnya putaran kedua Liga 1 2022/2023. Kepastian jadwal membuat tim pelatih bisa menyusun periodisasi latihan yang lebih detail, agar Alwi Slamat dkk bisa mencapai peak performace saat liga berjalan lagi 14 Januari nanti.

Persikabo akan menjadi lawan pertama Persebaya di putaran kedua. Pertandingan akan diselenggarakan tanpa penonton karena Persebaya masih dalam masa hukuman karena pitch invasion suporter Persebaya dalam pertandingan melawan Rans Nusantara FC pada September lalu.

Dalam sesi latihan kemarin di Gelora Delta Sidoarjo, Pelatih Persebaya Aji Santoso menggembleng fisik pemain. Intensitas latihan fisik itu terus meningkat dibandingkan latihan Senin lalu, hari perdana latihan setelah tim diliburkan beberapa hari seusai berakhirnya putaran pertama.

”Karena jadwal sudah keluar, kita bertanding melawan Persikabo tanggal 14 Januari mendatang, tentu persiapan latihan dengan insensitas yang sangat tinggi untuk persiapkan putaran kedua,” kata Aji.

Aji ingin pemainnya bisa bermain konsisten sepanjang 90 menit. Baik dari sisi stamina maupun mental. Ketangguhan fisik pemain menjadi harga mati untuk mewujudkan hal itu.

Dalam sesi latihan kemarin, gelandang andalan sekaligus kapten tim Alwi Slamat sudah bergabung. Ia sempat absen beberapa hari karena masih berada di kampung halamannya di Ambon. Ia tidak bisa datang di Surabaya tepat waktu karena kesulitan mencari tiket pesawat.

Absen Alwi dalam beberapa sesi latihan itu sempat memunculkan gosip. Bahwa pemain berkaki kidal itu sedang menjalani negosiasi untuk pindah klub. Kehadiran Alwi dalam sesi latihan kemarin memupus kabar-kabar tersebut. (*)

 

Populer

Kekuatan PSS Sudah Berubah, Persebaya Bertekad Raih Kemenangan di Solo
Sebanyak-banyaknya, Selama-lamanya, Sebaik-baiknya!
Skuad Lengkap, Adaptasi Pemain Baru Berjalan Baik
Persebaya Kembali Berlatih, Songsong Putaran Kedua
Syukuri Hasil Putaran Pertama, Tekad Lebih Baik Putaran Kedua
Nol Poin dari Kandang Bali United