Kepala Persebaya Future Lab Ganesha Putera saat memberikan arahan sebelum workshop dimulai. (Persebaya)

Gandeng Konsultan Spanyol, Persebaya Future Lab Gelar Workshop Pelatih

Persebaya Future Lab terus melakukan terobosan. Departemen baru di Persebaya itu menggelar workshop pelatih kemarin, Minggu (22/9). Sebanyak 64 pelatih berasal dari 20 klub internal, mengikuti workshop kepelatihan di Kantor Marketing Persebaya, Surabaya Town Square (Sutos).

Persebaya Future Lab mendatangkan pelatih asal Spanyol Miquel Naguera dari lembaga konsultan Ekkono. Dia didampingi Moch. Syaifuddin dari Kickoff Indonesia. Workshop dengan durasi dua jam itu fokus memberikan pemahaman mengenai kecerdasan pemain, pengambilan keputusan, persepsi dalam menyerang dan taktik.

Pelatih asal Spanyol Miquel Naguera dari lembaga konsultan Ekkono saat menjelaskan materi workshop. (Persebaya)

Kepala Persebaya Future Lab, Ganesha Putera menjelaskan, Persebaya berkolaborasi dengan Ekkono karena mempunyai pengalaman dan reputasi untuk pembinaan sepak bola usia muda. Tema workshop untuk mencetak pemain yang cerdas, instruktur pelatih menerangkan bagaimana menjadi pemain yang cerdas di atas lapangan dengan persepsi pengambilan keputusan.

“Satu rangkaian dengan hari ini, kita akan lanjut dengan pemain-pemain Elite Pro Academy karena ini juga berkolaborasi dengan program yang ada di PT LIB terkait pemain-pemain kelahiran 2009 yang mengikuti program Future Star EPA,” jelasnya.Ada tiga pemain persebaya kelahiran 2009 yang sudah dibedah secara individu oleh ekspert dari Ekkono dan tiga pemain ini besok akan mendapatkan sesi satu one on one untuk dijelaskan analisa kekurangan kelebihannya dan hal-hal apa yang harus diperbaiki,” sambung Ganesha.

Ganesha menyebut workshop kepelatihan ini masih digelar pada tahap pertama, tahap kedua akan kembali digelar pada Jumat (27/9) mendatang. Ia berharap 64 pelatih yang mengikuti workshop dapat menerapkan ilmu yang didapat di atas lapangan.

Bagaimana pelatih bisa mendesain program yang lebih spesifik untuk pengembangan individu.

Jadi goal dari kolaborasi Persebaya dengan Ekkono itu adalah bagaimana pelatih-pelatih kita bisa belajar mendesain semua program-programnya itu dibuat dan dibentuk untuk melakukan pengembangan-pengembangan yang sifatnya individual,” sambungnya.

Pelatih asal Spanyol dari lembaga konsultan Ekkono saat menyaksikan pertandingan Liga Persebaya di Lapangan Brigif 2 Sidoarjo. (Persebaya)

Selain memberikan workshop kepelatihan, pelatih Miquel turut serta dalam melhat perkembangan kompetisi Liga Persebaya. Bersama Ganesha, Miquel melihat dua pertandingan di Lapangan Brigif 2 Sidoarjo.

“Saya melihat antusiasi di sini sangat tinggi sekali, potensi mereka cukup baik perlu dipush lagi bakatnya agar berke¬mbang,” jelas Mique. (*)

BERITA LAINNYA