Ardi Idrus mencoba melewati penjagaan pemain Arema FC. (Persebaya)

Persebaya berhasil melanjutnya tren kemenangan. Dalam matchday 13 di Stadion Gelora Bung Tomo sore ini, Green Force menang 3-2 atas Arema FC.

Flavio Silva menyumbangkan dua gol. Satu lainnya diciptakan oleh Malik Risaldi.

Persebaya yang tidak didampingi Paul Munster karena akumulasi kartu, dipimpin oleh Uston Nawawi.

Mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 2-1, pada babak kedua memasukan Gilson Costa menggantikan Toni Firmansyan menit ke-60. Satu menit berselang l, Bajol Ijo mendapat peluang. Francisco Rivera dari kotak penalti melepaskan tendangan voli, sayang bola masih lemah.

Persebaya terus menggempur pertahanan Arema FC, menit ke-69 Bruno Moreira melesatkan tendangan keras, namun kiper Lucas Frigeri berhasil memblok bola. Bola rebound kembali dimanfaatkan dengan sepakan Mohammed Rashid, lagi-lagi bola berhasil diblok oleh Lucas.

Tim tamu membalas dengan melancarkan serangan. Pada menit ke-33 tim tamu menyamakan kedudukan lewat gol penalti William Moreira, 2-2.

Bajol Ijo tidak menyerah dengan terus menggempur pertahanan Arema FC. Menit ke-90+4 Malik Risaldi dilanggar di dalam kotak penalti. Wasit menunjuk titik putih, Flavio Silva yang menjadi eksekutor tidak menyia-nyiakan peluang emas. Bola masuk di pojok kanan atas. Skor 3-2.

Hingga peluit akhir babak pertama tidak ada gol lagi yang tercipta, dengan hasil ini Persebaya kokoh di puncak klasemen Liga 1 2024/ 2025 dengan mengoleksi 30 poin.

Persebaya mensyukuri dan merayakan kemenangan ini. Namun, semua pemain dan official bertekad untuk berjuang lebih keras lagi pertandingan berikutnya.

WANI…! (*)

Populer

Tata Kembali dari Timnas, Lini belakang Persebaya Kian Kompetitif
Menang, Coach Paul Ungkap Punya Catatan untuk Lebih Baik Lagi
Alhamdulillah, 3 Poin Lagi
Brace Rivera Bawa Unggul di Babak Pertama
Coach Paul Sepenuhnya Percaya pada Pemain Pengganti
Buang Pemain dan Buang Peluang, Persebaya Tertahan di Padang