Pemain Sasana Bhakti, Faiz Ilman (kiri) gagal melewati pemain bertahan Bintang Angkas, Cakra Aditya. (Persebaya)
Hasil KKAP 2019: Sasana Bhakti 0-2 Bintang Angkasa

Pemain Pengganti Bawa Bintang Angkasa Kandaskan Sasana Bhakti

Laga sengit tersaji di lanjutan Kompetisi Kapal Api Persebaya 2019 Seri B, sore tadi (16/4). Bintang Angkasa kembali memetik kemenangan setelah mengalahkan Sasana Bhakti dengan skor 2-0.

Selama 79 menit, kedua tim saling menyerang tanpa menghasilkan gol. Gol pembuka untuk Bintang Angkasa baru terjadi pada menit ke-80 lewat kaki Muhammad Noval. Tujuh menit kemudian giliran Fandy Aziz yang menggandakan keunggulan Bintang Angkasa.

Yang unik, kedua gol kemenangan Bintang Angkasa dicetak oleh pemain pengganti. Menurut pelatih Bintang Angkasa, Yuli, hal tersebut sesuai dengan strategi yang diterapkan. "Kita sengaja simpan kekuatan di babak pertama, untuk bisa memastikan kemenangan di babak kedua," terang Yuli.

Dirinya juga memuji penampilan barisan pertahanan timnya. "Lawan terus menekan dan menciptakan peluang di babak pertama, beruntung tidak ada gol buat mereka," imbuhnya.

Sementara itu pelatih Sasana Bhakti menyesalkan gol yang terjadi di sepuluh menit terakhir pertandingan. "Dua gol Bintang Angkasa dicetak saat pemain kami sudah kehilangan konsentrasi menjelang pertandingan berakhir," kata Imam Rifai. Namun dirinya tidak mau menyalahkan sepenuhnya kepada barisan belakang. "Lapangan licin sangat menguras tenaga pemain kami, sehingga mereka membuat beberapa kesalahan fatal," tutupnya.

Kemenangan ini menjadi kemenangan kedua Sasana Bhakti pada pekan ke ketiga KKAP 2019. Kini Sasana Bhakti menghuni peringkat ketiga klasemen sementara KKAP 2019 Seri B. (*)

BERITA LAINNYA