Penampilan Persebaya Surabaya tampak berbeda pada laga Shopee Liga 1 malam ini. Pasalnya, tim kebanggaan Surabaya ini mengenakan pita hitam pada laga melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman malam ini. Persebaya harus puas ditahan imbang 1-1 oleh PSS di babak pertama.
Semangat skuad Bajol Ijo meningkat sebagai bentuk duka cita atas meninggalnya Jhonerly Simanjuntak alias Cak Joner, salah satu tokoh Bonek. Tetapi Persebaya bermain di bawah tekanan PSS pada awal laga. PSS lebih dulu mengambil inisiatif serangan. Namun Miswar Saputra, kiper Persebaya mampu menghentikan sepakan Guilherme Batata menit ke-3.
Persebaya mulai bisa menetralisir serangan PSS. Kedua tim silih berganti lancarkan serangan. Lagi-lagi tuan rumah mendapat kesempatan pada menit ke-14, Brian Ferreira bisa lepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti. Beruntung, sepakan pemain Argentina tersebut hanya menyamping tipis di sisi kiri gawang Persebaya.
Bajol Ijo memiliki peluang pertama setelah Manuchehr Jalilov mendapat umpan daerah Damian Lizio di menit 16. Sayang sepakan Manuchehr Jalilov masih bisa diblok pemain belakang PSS.
Persebaya yang telah menemukan ritme bisa menciptakan peluang lewat sepakan Irfan Jaya menit 27, tapi masih membentur mistar gawang. Memanfaatkan bola muntah tersebut, Damian Lizio yang berdiri bebas lepaskan mendatar keras tidak bisa diansipasi oleh Try Goentar, dan merubah skor 0-1 untuk Persebaya.
Sayang mendekati penghujung babak pertama, gawang Persebaya harus bergetar. Adalah Yeven Bokhasvili membuat PSS menyamakan kedudukan pada menit ke-39. Skor sama kuat, 1-1, bertahan hingga wasit meniup peluit. (*)