Misbakus Solikin merayakan gol yang dicetaknya saat melawan Persija. Misbakus kini resmi menyandang gelar Sarjana Ilmu Sosial. (Persebaya)
7 Tahun Menempuh Studi S1

Misbakus Resmi Jadi Sarjana

Satu lagi prestasi ditorehkan pemain Persebaya. Namun kali ini prestasi tersebut datang dari luar lapangan hijau. Misbakus Solikin meraih gelar Sarjana Ilmu Sosial setelah merampungkan studi strata satu di Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Dr. Soetomo.

Gelandang Persebaya tersebut mengaku membutuhkan perjuangan ekstra untuk meraih gelar Sarjana. Total 7 tahun sudah Misbakus menyandang status mahasiswa. "Tahun 2012 Saya, Evan Dimas dan Rendika Rama dapat tawaran untuk kuliah, dibawa sama pelatih saya waktu persebaya junior dan akhirnya kita masuk di Unitomo ini" ujar Misbakus.

"Awalnya saya regular masuk seperti mahasiswa umum tapi lama kelaman jadwal pertandingan makin padat akhirnya ada saya ikut kelas khusus atlit," imbuhnya.

Pemilik nomor punggung 6 di Persebaya ini juga mengaku mengalami banyak hambatan selama menjalani statusnya sebagai mahasiswa dan pemain sepak bola profesional. "Pastinya jadwal pertandingan menjadi kendala terbesar untuk menyelesaikan pendidikan ini, dari total 7 tahun kuliah, saya pernah mengambil cuti selama 2 tahun," kata bapak satu anak ini.

Padatnya jadwal pertandingan juga sempat membuat pemain kelahiran Surabaya ini hampir menyerah. Namun sosok Ibunda menjadi penyemangat Misbakus untuk mantap menyelesaikan kuliahnya. "Kalau ingat jadwal Liga yang padat gini ya kadang ragu juga  untuk kuliah, tapi saya ingat Ibu. Beliau ingin sekali saya menyelesaikan kuliah," tutur Misbakus.

Selain sosok Ibunda, sahabat Evan Dimas ini juga mendapatkan dukungan penuh dari sang istri. "Istri banyak membantu selama proses skripsi, dia juga meyakinkan saya pasti bisa selesai semester ini, dan Alhamdulillah benar-benar bisa selesai," ujarnya.

Dengan gelar sarjana di tangan, Misbakus termotivasi untuk menjadi lebih baik. Dirinya tidak hanya ingin berprestasi di lapangan, tapi juga di luar lapangan. "Menurut saya pendidikan sangat penting, jadi semoga gelar sarjana ini bisa bermanfaat untuk masa depan saya," ungkap Misbakus 

Ditanya soal keinginan melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, pemain yang lahir di tahun 1992 ini menjawab dengan santai. "Untuk saat ini cukup S1 dulu, kecuali suatu saat ada S2 kelas khusus atlet mungkin tertarik," tutupnya sembari tertawa. 

Misbakus Solikin rencananya akan diwisuda pada hari sabtu 28 September 2019 besok. Misbakus tidak sendirian ada satu lagi pemain sepak bola profesional yang juga menjadi sarjana di hari yang sama. Dia adalah penjaga gawang Madura United, Satria Tama.(*)

BERITA LAINNYA