TIDAK ada penjualan tiket Persebaya versus Madiun Putra di Gelora Bung Tomo hari ini. Tapi, penonton yang belum memiliki tiket atau Bonek dari luar kota tak perlu khawatir. Ada tiga tempat penjualan tiket yang dibuka hari ini.
Salah satunya terhitung dekat dengan Gelora Bung Tomo. Ya, selain dua tempat ticket box di Surabaya, yakni Coffee Toffee Taman Apsari dan Coffee Toffee JX, manajemen Persebaya membuka satu lagi pada hari H pertandingan.
Lokasinya berada di gerbang GOR Joko Samudro, Gresik, dan dibuka pukul 11.00- 17.00. Waktu beroperasinya memang berbeda dengan Coffee Toffee Taman Apsari yang dibuka pukul 09.00- 14.00 dan Coffee Toffee JX pada pukul 10.00- 14.00.
Harga tiket tidak berbeda dengan hari biasa. Yakni, kategori fans seharga Rp 35 ribu dan superfans seharga Rp 250 ribu. "Kami memilih lokasi di gerbang GOR Joko Samudro agar memudahkan penonton dari luar kota yang baru datang pada hari H untuk mendapatkan tiket," kata Wakil Direktur Operasional dan Fans Relation Persebaya Chairul Basalamah kemarin (19/4).
Lokasi penjualan tiket hari H pertandingan di gerbang GOR Joko Samudro juga dipilih supaya tidak terjadi penumpukan suporter tanpa tiket di area Gelora Bung Tomo. Dengan begitu, manajemen Persebaya berharap lalu lintas menuju Gelora Bung Tomo lebih lancar.
Selain memperhatikan penonton yang belum punya tiket pada hari H pertandingan, manajemen Persebaya memikirkan parkir untuk pertandingan nanti. Sebab, pada Homecoming Game melawan PSIS Semarang (19/3), parkir memang menjadi masalah besar dan berujung kemacetan.
Supaya lalu lintas lebih nyaman bagi penonton, gate mulai dibuka pukul 13.00. "Selain itu, kami harapkan para penonton bisa memenuhi parkir di trek drag race sebelah stadion terlebih dahulu. Itu dilakukan agar semua berjalan lebih tertib dan teratur," ujar Abud, sapaan Chairul. (io/c19/ham)