Aksi Alan (lompat), pemain Persebaya U-16, kala menghadapi Barito Putera U-16. (PSSI)

Tujuh kali sudah Persebaya U-16 berlaga di Elite Pro Academy 2022. Lima kemenangan diraih oleh tim besutan Mat Halil itu. Sekali seri plus sekali kalah. Hasil yang cukup bagi Nauval Cannavaro dkk untuk memuncaki klasemen sementara.

Pada pertandingan ketujuh Sabtu lalu (3/9), Persebaya menang 1-0 atas Barito Putera. Dalam pertemuan perdana, kedua tim bermain imbang 1-1. Sebagai catatan, dalam babak grup EPA musim ini, dua tim masing-masing bertemu tiga kali. Juara grup dan satu runner-up terbaik, langsung lolos ke babak semifinal.

”Alhamdulillah, tren permainan anak-anak semakin kesini semakin bagus,” kata Mat Halil, pelatih kepala Persebaya U-16. ”Saya menekankan kepada anak-anak untuk bermain maksimal 2 x 30 menit, hasil akan mengikuti,” lanjutnya.

Bermain dengan jeda hanya dua hari, Halil dan tim pelatih dituntut pintar menyiapkan menu latihan dan komposisi tim. Sebanyak 35 pemain yang dibawa harus dimaksimalkan secara utuh untuk menjaga konsistensi permainan.

”Kami selalu menurunkan tim terbaik, siapa yang siap maka ialah yang bermain. Saya menekankan kepada anak-anak untuk bermain 100 persen, andaikata hanya kuat 10 menit asal maksimal tidak masalah,” papar sosok yang ikut membawa Persebaya juara Liga Indonesia 2004 itu.

Persebaya U-16 masih menyisakan delapan pertandingan. Termasuk melawan Bhayangkara FC pagi ini. Kemenangan akan mengukuhkan posisi Nauval Cannavaro dkk di puncak klasemen.

Sampai laga ketujuh, Persebaya U-16 memuncaki klasemen dengan poin 14. Unggul dua poin dari Bhayangkara yang ada di urutan kedua. Peringkat ketiga ditempati Bali United dengan 11 poin. (*)

 

Populer

Flavio Persembahkan Gol untuk Opan
Saling Percaya dan Konfiden, Kunci Persebaya Menang Atas Persija
Gol Flavio-Rashid Bawa Persebaya Comeback
Eksekusi Penalti Gustavo Bikin Persebaya Tertinggal
Siapkan Banyak Strategi, Persebaya Percaya Diri Hadapi Persija
Persebaya U-13 Juara Piala Soeratin U-13 Zona Surabaya, U-15 Runner Up