Sho Yamamoto dihalangi oleh pemain Persik Kediri. (Persebaya)

Persebaya harus pulang dengan kepala tertunduk. Setelah menyerah empat gol tanpa balas atas tuan rumah Persik Kediri.

Bajol Ijo dikejutkan dengan gol cepat di awal babak pertama. Ady Eko melepaskan tembakan yang akhirnya mebentur Song Ui-Young. Bola yang berbelok gagal dihalau Ernando Ari. Persik unggul satu gol.

Misi bangkit Persebaya dipersulit dengan diusirnya Reva Adi di menit ke-54. Ia mendapatkan kartu kuning kedua setelah melanggar pemain Persik yang akan melakukan counter attack.

Selang delapan menit kemudian Persik menambah keunggulan. Song mencetak gol bunuh diri lewat sundulan.

Malapetaka Persebaya belum berakhir. Flavio Silva mencetak brace dalam jangka waktu lima menit.

Gol pertama Flavio dicetak menit ke-61. Sementara gol berikutnya dilesakkan pada menit ke-66.

Hingga wasit meniup peluit panjang Persebaya gagal membalas. Bajol Ijo takluk dari Macan Putih. (*)

 

Populer

Flavio Persembahkan Gol untuk Opan
Saling Percaya dan Konfiden, Kunci Persebaya Menang Atas Persija
Gol Flavio-Rashid Bawa Persebaya Comeback
Eksekusi Penalti Gustavo Bikin Persebaya Tertinggal
Siapkan Banyak Strategi, Persebaya Percaya Diri Hadapi Persija
Persebaya U-13 Juara Piala Soeratin U-13 Zona Surabaya, U-15 Runner Up