Pemain beserta ofisial Persebaya U-12 berfoto bersama usai meraih juara International Youth Tournament Bali 7s U-12. (Persebaya)

Persebaya U-12 Juara Turnamen Asia Tenggara di Bali

Persebaya U-12 berhasil menyabet gelar juara International Youth Tournament Bali 7s U-12. Di turnamen sepak bola yang diikuti peserta dari negara-negara Asia Tenggara itu, Persebaya U-12 mengalahkan Next Bali Generation dengan skor 1-0 di Bali United Training Center, Gianyar, Minggu (23/6).

Gol kemenangan Persebaya diciptakan oleh Muhammad Ridho Susanto secara dramatis. Gol baru tercipta pada menit ke-32, dalam pertandingan yang berdurasi 2 x 15 menit tersebut.

Persebaya U-12 sudah menunjukkan peluang juaranya sejak babak kualifikasi Grup H. Tim besutan Yehyen Beni Priambodo itu lolos ke babak knockout dengan status juara grup.

”Alhamdulillah rezeki kita semua menjadi juara. Perjalanan tidak muda untuk meraih gelar juara ini,” kata Yehyen.

Salah satu kunci sukses Persebaya U-12 adalah kedalaman skuad yang baik. Sehingga saat harus dilakukan rotasi, karena jadwal pertandingan yang padat, permainan tetap konsisten.

"Tim ini akan kita persiapkan lagi untuk turnamen-turnamen selanjutnya," sambungnya.

Persebaya U-12 selanjutnya akan mempersiapkan diri menghadapi La Liga di Yogyakarta pada Agustus 2024 mendatang. "Masih ada dua bulan lagi, kita fokus untuk turnamen besok agar bisa mengawinkan trofi ini," jelas Yehyen.

Pelatih berasal dari tim Kelud FC Liga Surabaya ini mengingatkan kepada para pemainnya untuk jangan cepat puas dengan apa yang telah dicapai. Gelar juara kelompok umur tidak ada artinya apa-apa jika pemain cepat puas diri dan kemudian tidak fokus lagi berlatih.

”Kita harus terus belajar karena kalian masih muda. Itu saya tanamkan ke anak-anak," tandasnya.

Sebagai apresiasi, seluruh pemain Persebaya U-12 akan diundang menonton Anniversary Game pada Sabtu malam nanti di Stadion Gelora Bung Tomo. (*)

BERITA LAINNYA