Aksi Francisco Rivera dalam sesi latihan Persebaya pagi ini (19/8). (Persebaya)

Persebaya akan menghadapi lawan berat di matchday 3 Liga 1 2024/ 2025. Dalam laga yang diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo, kick off pukul 19.00 WIB tersebut, Green Force akan menghadapi Barito Putera yang selama ini punya catatan sulit untuk dikalahkan.

Musim lalu, Persebaya tidak sekali pun menang melawan Barito. Sekali seri dan sekali kalah. Dalam lima pertandingan terakhir, Persebaya hanya sekali menang, sisanya masing-masing dua kalah dan seri.

Dalam preseason di Jogjakarta Juli lalu, Barito melanjutkan ”tren” positifnya jika berhadapan dengan Persebaya. Dalam laga uji coba, Barito menang 3-0 atas Persebaya.

Meski ada catatan itu, Paul Munster menegaskan timnya percaya diri menghadapi laga Jumat nanti.

”Uji coba berbeda dengan liga,” kata Munster. ”Saat preseason, tim-tim, termasuk kami masih mencoba-coba strategi, di liga semuanya 100 persen. Akan ada banyak perubahan dibandingkan uji coba. Kami percaya diri menghadapi Barito,” lanjutnya.

Aksi Flavio Silva dalam sesi latihan Persebaya pagi tadi (19/8) di Stadion Gelora 10 November (Persebaya)

Munster menyatakan, mulai latihan pagi ini, Senin, 19 Agustus 2024, Persebaya fokus mengasah taktikal menghadapi Barito. Sesi latihan Minggu kemarin, masih fokus pada recovery sepulang dari partai away ke Jakarta melawan Malut United yang berakhir 0-0.

Barisan depan menjadi salah satu fokus perbaikan Persebaya. Dalam laga melawan Malut United, Persebaya mencatatkan peluang gol yang lebih sedikit dibandingkan tim tuan rumah, meski Bruno Moreira dkk sebenarnya unggul dalam penguasaan bola.

Persebaya maupun Barito tercatat baru menciptakan satu gol. Persebaya saat menghadapi PSS, Barito saat menghadapi Madura United. Bedanya, kalau Persebaya masih clean sheet, Barito sudah kebobolan tiga gol dalam dua pertandingan yang sudah dilakoni.

Dalam pertemuan terakhir di Gelora Bung Tomo musim lalu, Persebaya bermain imbang 1-1 melawan Barito. Ardi Idrus, rekrutan baru Persebaya yang langsung bersinar, menegaskan tekadnya untuk menang di laga Jumat nanti.

 

”Saya dan teman-teman sepakat, laga kandang melawan Barito tidak boleh kalah maupun seri, harus menang,” tekad Ardi. (*)

 

 

Populer

Flavio Persembahkan Gol untuk Opan
Saling Percaya dan Konfiden, Kunci Persebaya Menang Atas Persija
Gol Flavio-Rashid Bawa Persebaya Comeback
Eksekusi Penalti Gustavo Bikin Persebaya Tertinggal
Siapkan Banyak Strategi, Persebaya Percaya Diri Hadapi Persija
Persebaya U-13 Juara Piala Soeratin U-13 Zona Surabaya, U-15 Runner Up