Persebaya melanjutkan tren positif dalam Elite Pro Academy 2024/ 2025. Di matchday 3 yang diselenggarakan hari ini, Sabtu, 5 Oktober 2024, di Lapangan C Gelora Bung Tomo, Persebaya menyapu bersih kemenangan atas PSM Makassar. Di kategori U-16, Persebaya menang 7-0. Lalu di kategori U-18 dan U-20, Persebaya juga menang dengan skor 4-0 dan 4-2.
Dengan hasil itu, Persebaya terus memuncaki klasemen sementara Grup C. Malut United bakal menjadi pesaing dalam perebutan gelar juara grup, karena mereka juga belum terkalahkan.
Di kategori U-20, pemain usia 16 tahun Paulinus Apli Kapi melanjutkan produktivitas golnya. Ia mencetak gol kedua Persebaya U-20 pada menit ke-19. Total kini ia mendulang 4 gol. Gol perdana diciptakan oleh Sheva Kardanu di menit ke-14 lewat gol back heel.
Pada babak kedua, Persebaya mencetak dua gol melalui Dirga dan Widi Syarief. Sedangkan gol PSM U-20 diciptakan oleh Fibril Nadief pada menit ke-30 dan Rifdhal pada menit ke-87.
Besok Persebaya akan kembali menghadapi PSM di matchday 4 di lapangan yang sama. Persebaya harus kembali meraih hasil sempurna untuk menjaga jarak. Karena pada matchday selanjutnya, Persebaya akan menjalani partai away. (*)